Saturday, February 28, 2015

Kegiatan Pramuka Mingguan GUDEP 01133 2015/2016

JOMBANG - Scout is jolly game, inilah salah satu kalimat yang selalu didengar oleh santri Pondok Pesantren Madinatunnajah dalam setiap kegiatan kepramukaan. Selepas terpilihnya pengurus baru Gugus Depan 01133 periode 2015 - 2016 , maka semakin digalakkanlah para santri dari kelas I - IV TMII PP Madinatunnajah dalam kegiatan kepramukaan mingguan. Kegiatan pramuka mingguan ini bertujuan mendidik para santri agar dapat mengembangkan kemampuan & kreatifitasnya sehingga dapat berkarya yang itu semua dituangkan dalam kegiatan pramuka ini.

Kegiatan yang merupakan salah satu agenda wajib di Pondok Pesantren ini, santri dilatih untuk mendalami materi tentang kepramukaan, misalnya semafor, morse, pionering, baris - berbaris, dan lain-lain. Adapun anggota GUDEP 01133 periode 2015 - 2016 ini terdiri dari tingkat Penggalang ramu, rakit, terap, dan bantara penegak, adapun tingkat penggalang dibagi kedalam 6 sangga yang terpecah menjadi 5 J.O.T. Mereka semua dilatih langsung oleh ustadz - ustadz yang juga merupakan para pembina pramuka.

Kegiatan Pramuka yang dilaksanakan setiap hari kamis siang ini, diharapkan agar para santri dapat terampil dan kreatif dalam segala hal, agar kelak ketika mereka berkiprah di masyarakat, mereka mampu dan mengamalkan segala ilmu yang sudah ditimba di Pondok Pesantren Madinatunnajah.





No comments:

Post a Comment